Taukah Ayah Bunda? Selain sekolah formal, terdapat yayasan pendidikan non formal yang dapat menjadi alternatif bagi pendidikan anak. Homeschooling adalah salah satunya. Ayah Bunda, Homeschooling merupakan alternatif pendidikan untuk anak yang dapat Ayah Bunda pilih. Berbagai macam permasalahan sekolah pada anak dapat ditangani di Homeschooling. Memang iya? Simak sampai selesai yaa..
Apa itu Homeschooling?
Ayah Bunda, pada umumnya Homeschooling sama seperti sekolah formal. Memiliki izin, akreditasi, mengikuti program dan kurikulum yang berlaku juga diawasi oleh Dinas Pendidikan setempat. Siswa/i akan mendapatkan raport sebagai nilai hasil pembelajaran dan ijazah. Raport dan ijazah tersebut dapat digunakan untuk melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi. Pembelajarannya pun hampir sama seperti sekolah formal. Siswa/i akan dibimbing oleh Tutor yang handal dan berpengalaman. Para tutor dituntut untuk memahami setiap Siswa/i dan menyesuaikan metode pembelajaran dengan karakter dan kebutuhan Siswa/i.
Homeschooling memiliki beberapa program pembelajaran yang dapat disesuaikan dengan kondisi dan keinginan anak. Diantaranya Kelas Komunitas, Kelas Privat, Kelas Bilingual, Kelas Mandiri dan Kelas Inklusi. Ayah Bunda bisa klik disini untuk membaca lebih lanjut mengenai program pembelajaran Focus Homeschooling. Nah Ayah Bunda, setiap program kelas tentunya memiliki kelebihannya masing-masing. Jika Ayah Bunda masih bingung apakah program yang tepat untuk anak, kami akan membantu memberikan rekomendasi. Rekomendasi yang diberikan merupakan hasil Fingerprint Test yang dilakukan oleh seluruh Siswa/i Focus Homeschooling saat melakukan pendaftaran.
Selain pembelajaran akademik, Homeschooling juga memiliki program pengembangan diluar akademik yang biasa disebut dengan ekskul dan outing class. Seperti Focus Homeschooling yang menyediakan 2 pilihan ekskul yaitu hafidz qur’an dan content creator. Siswa/i dapat memilih ekskul yang ingin dipelajarinya. Hal tersebut merupakan penunjang agar Siswa/i dapat terus berkembang walaupun berada di Homeschooling.
Ayah Bunda, waktu yang fleksibel, tutor yang handal dan program belajar yang tepat tentu akan menunjang pendidikan Siswa/i. Jadi, tidak ada yang perlu dikhawatirkan yaa Ayah Bunda. Homeschooling menjadi alternatif pendidikan yang sangat tepat. Kalau Ayah Bunda masih ragu konsultasi langsung yuk dengan kami via WA ke nomor 08112268877 atau klik disini untuk daftar secara online.
Sekolah Seru dan Fleksibel yaa Focus Homeschooling…